ini adalah official blog ciranjang

11 Cara agar facebook tidak bisa di hack versi cude

Bagi para pengguna Facebook, Berikut ini mentari.biz akan memberikan tutorial yakni — 11 Cara Agar Facebook Tidak Bisa di Hack oleh hacker maupun jenis peretas yang mungkin akan sangat merugikan anda jika akun facebook telah berpindah tangan ke orang lain. Apalagi sekarang ini banyak sekali penyalahgunaan akun facebook hasil bajakan yang dipergunakan untuk menipu, dan tidak dikit banyak orang yang tertipu lho.
11 Cara Agar Facebook Tidak Bisa di Hack
Oleh karena itu artikel 11 Tips Agar Facebook Tidak Mudah Di Hack Dibobol Orang Lain kepada para pembaca setia, mulai amankan akun facebook anda, jangan sampai terjadi penyesalan.
1. Buat Password Yang Rumit!
Pada saat ini mulailah menggunakan kata sandi yang rumit dan otomatis yang susah di tebak, buat kata sandi kombinasi antara huruf, angka, dan simbol ( Contoh: qwerty&^&^@@@ ) penulis yakin bahwa 99% sandi akun fb tidak akan bisa di tebak.
2. Password E-mail dan Password Facebook Berbeda!
Buat lah kata sandi akun fb berbeda dengan email, jadi apabila email kena hack, akun fb anda belum tentu kena dampak nya.
3. Sembunyikan E-mail Anda!
Sembunyikan email anda dari profil facebook anda, jika tidak para Attacker dengan mudah mengetahui email anda dan membobol akun facebook anda.
4. Hati-Hati kepada Keylogger!
Buat yang sering membuka facebook diwarnet, hati-hati lah keylogger, karena keylogger bisa mencuri akun fb anda, jadi pastikan dulu kalau Deep Freeze aktif dan anti virus.
5. Rutin Ganti Password !
Rajinlah mengganti kata password — facebook, jadi jika akun terekam di website database login palsu dan anda sudah ganti kata sandi, maka sandi yang lama tidak akan bisa dipakai, otomatis ‘PASSWORD Anda SALAH’
6. Berikan Akun Anda ‘Security Question’ !
Security question atau pertanyaan keamanan, berikan pada akun facebook, agar para Hacker tidak dengan mudah membobol akun facebook, namun penulis kasih saran bahwa buat pertanyaan tapi jawaban nya berbeda, contoh: Di Manakan Ibu Anda DilahirKan ? Jwb: Kamu Jelek, nah sudah tahu maksudnya kan ???
7. Hati-hati Web Phising/Fake Login!
Pastikan sobat kalau mau login di alamat https://www.facebook.com/, jadi jika anda disuruh login dengan alamat menyerupai alamat situs facebook seperti www.f4c3b00k.com anda jangan mau karena itu cuma web replika facebook untuk menghack akun facebook anda.
8. Hati-hati dalam Memakai Aplikasi !
Ini buat yang sering bermain permainan atau memakai aplikasi-aplikasi ! berhati hati lah karena bisa saja didalam aplikasi tersebut terdapat trojan nya !
9. Berikan 2 E-mail pada Akun Anda !
Berikan 2 email pada akun anda, 1 email utama, dan 1 lagi email operasional, jadi jika seorang hacker menghack akun anda dari email utama, anda masih bisa melakukan ‘Forgot Password’ dengan email operasional.
10. Gunakan E-mail dari Gmail (Google) !
Bukannya keamanan yahoo kurang bagus, namun penulis menyarankan — menggunakan email dari Gmail.com, selain aman, juga sangat sulit ditembus! Mengapa harus email gmail, kalau anda pakai email yahoo tidak apa-apa tapi apakah anda ingin akun email anda tercantuk dalam pencarian google? dengan dork? namun itu hak anda untuk memilih!
11. Terakhir Jangan Lupa ‘Log Out’ setiap selesai login akun Facebook!
Pada saat anda selesai berfacebook-ria, jangan lupa logout apalagi buat anda yang sering main di warnet, karena rawan keylogger.
Jika dirasa artikel ini bermanfaat jangan lupa untuk membagikannya kepada teman temannya di facebook ok, agar mereka juga mengetahui bagaimana cara mengamankan akun facebook sebelum terlanjur di hack orang lain. Sebab jika akun sudah berpindah tangan akan sulit untuk mendapatkannya kembali. Salam
0 Komentar untuk "11 Cara agar facebook tidak bisa di hack versi cude"
Back To Top